Monday, October 25, 2010

Kartu AHA Internet Gratis Tarif Cara Pengaktifan

Sumber :  http://ariefew.com/internet/review-50-hari-internet-gratis-menggunakan-aha-olive-vme-110/

Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110

Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110
50 hari yang lalu, dikarenakan banyaknya layanan Internet yang kurang memuaskan di daerah ku, akhirnya kucoba beli paket Modem Olive VME 110 dari AHA. Paket Modem sudah include dengan perdana AHA dan mendapatkan internet gratis 50 hari setelah kita mengaktifkan Super Deal Bonus AHA.

Karena kurangnya informasi tentang pengaktifan Super Deal Bonus AHA, pulsa dasar 5.000 langsung ludes, karena masih dikenakan tarif dasar internet. Karena tidak bisa connect internet lagi itulah baru kusadari bahwa Super Deal Bonus AHA belum ku aktifkan.

Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110

Untuk mengaktifkan Super Deal Bonus AHA yaitu :
  • Jika SMS menggunakan Modem set dulu jaringan menggunakan CDMA 1x.
  • SMS ke 777 –>  REGPINMEID
  • PIN kartu AHA terletak pada potongan kartu RUIM yang di dalam kemasan. Gosok dulu PIN Registrasi yang berisi 4 angka.
  • MEID Modem AHA berupa 14 digit yang berada pada stiker di bawah kemasan.
  • Contoh SMS ke 777  –> REG1234A100000E1234E6
Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110
Kecepatan yang di klaim AHA up to 3.1 mbps, tidak pernah kurasakan walaupun sinyal yang kudapat Full EVDO. Tapi walaupun kecepatan tidak bisa 3.1 mbps, dalam test kecepatan internet menggunakan speedtest.net tidak terlalu mengecewakan. Kecepatan speedtest.net untuk data center lokal antara 800 kbps ~ 1.7 mbps.

Pada 30 hari pemakaian, internet tidak bisa digunakan lagi. Ternyata ada yang terlupakan lagi, yaitu masa aktif kartu memasuki masa tenggang. Dan internet gratis kembali kudapatkan setelah pengisian pulsa 25.000

Dan kini setelah 50 hari pemakaian internet gratis, mulai pemilihan paket yang sesuai dengan kecepatan yang kudapat. AHA paket unlimited terdiri dari 3 paket, yaitu EKONOMIS, DINAMIS, FANTASTIS
Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110
..
Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110

Untuk memilih paket FANTASTIS tidaklah mungkin kulakukan, karena kecepatan di atas 1.7 mbps tidak pernah kudapatkan walaupun itu tengah malam. Kecepatan minimum yang kudapatkan yaitu sekitar 800 kbps pada jam-jam sibuk. Jadi yang cocok untuk 30 hari kedepan adalah paket DINAMIS yang mempunyai kecepatan up to 600 kbps.
Cara aktifasi paket unlimited bulanan DINAMIS yaitu :
  • Karena masih punya sisa pulsa 25.000 pada saat perpanjangan masa aktif dulu, ku isi pulsa lagi 100.000
  • Jika SMS menggunakan Modem set dulu jaringan menggunakan CDMA 1x.
  • SMS ke 242 –> DINAMIS30
Review 50 Hari Internet Gratis menggunakan AHA Olive VME 110

Akan ada balasan dari 24201 :
Kamu akan mengaktifkan paket DINAMIS 30, dan akan dikenakan biaya Rp. 110.000 setiap bulan secara otomatis. Ketik YA jika setuju dan kirim ke 242
Setelah SMS ke 242 –> YA, akan mendapat balasan lagi :
Permintaan kamu sedang diproses, pastikan kamu memiliki saldo min. Rp. 1500 setelah dikurangi nilai paket unlimited yang kamu pilihagar dapat mengakses internet yang kamu pilih.
Jadi, untuk paket unlimited DINAMIS 30 hari yang mempunyai tarif 110 ribu tersebut sudah termasuk PPN, dan sisa pulsa yang masih tersisa setelah aktifkan paket unlimited DINAMIS 30 hari harus minimum 1.500. Jadi pastikan untuk pengaktifan paket unlimited DINAMIS 30 hari tersebut sisa pulsa kita tidak kurang dari Rp. 111.500
Untuk paket EKONOMIS dan FANTASTIS caranya hampir sama dengan paket unlimited DINAMIS di atas.



Ingin Kerja dari rumah dan mendapat penghasilan jutaan klik
Atau ingin Ingin mendapatkan penghasiilan, hanya dengan mengalihkan belanja bulanan silahkan klik banner berikut
Buat teman teman yang menemukan broken link alias link rusak tolong kasih tahu ya,admin mengucapkan terimakasih atas laporannya.Mohon laporannya tulis di kolom komentar. Aku usahakan untuk segera diperbaiki.